Arduino Mikro

Pemrograman Arduino Dengan Arduino IDE

Blink LED Arduino Uno

Arduino Uno dapat dihubungkan langsung dengan komputer, menggunakan koneksi kabel USB tipe A to tipe B. Pada umumnya jenis kabel ini digunakan juga untuk menghubungkan perangkat printer dengan komputer.

Dan untuk software yang digunakan melakukan Pemrograman Arduino, apapun Arduino yang kalian pakai. Softwarenya tetap memakai dengan Arduino IDE.

Mungkin kalian bertanya-tanya apakah itu Arduino IDE?

Arduino IDE ini sendiri adalah software yang digunakan untuk membuat sketch program Arduino yang akan kalian gunakan. Software ini dapat kalian install di operasi Windows, Linux, maupun bagi kalian yang menggunakan operasi MAC juga bisa. Dan untuk download softwarenya kalian dapat langsung mengunjungi halaman resmi Arduinonya di web arduinonya. Disana kalian dapat mengunduh yang versi terbarunya, yang mana sudah terdapat Driver USB, sehingga kalian cukup memilih donwload dan install bersama driver.

Apabila Arduino IDE selesai terinstall. Kalian dapat langsung coba membuka Arduino IDE, ketika saat awal dibuka akan muncul tampilan di layar komputer seperti dibawah ini.

Arduino IDE Tampilan Awal
Tampilan awal saat Arduino IDE pertama kali dibuka.

Kemudian setelah Arduino IDE terbuka, di layar komputer/laptop akan muncul jendela pemograman Arduino, dengan antarmuka yang sangat sederhana dan mudah sekali untuk digunakan.

Arduino IDE 1.8.18

Ketika pertama kali software Arduino IDE 1.8.18 muncul, ada kode yang sudah tampil disana yaitu void setup dan void loop. Apabila diisi perintah kode bahasa pemrograman kedalam void setup akan dibaca sekali oleh Arduino, dan perintah kode bahasa pemrograman yang dimasukan ke void loop akan dibaca berulang.

Agar kalian dapat memahami secara langsung, alangkah baiknya untuk mencoba test program. Kalian dapat copy paste program dibawah ini.

void setup() {

pinMode(13, OUTPUT);

}

void loop() {

digitalWrite(13, HIGH);

delay(1000);

digitalWrite(13, LOW);

delay(1000);

}

Kemudian pada pojok kiri atas baris kedua klik menu verify (P) dan selanjutnya  Upload (à), atau dapat dengan menekan kombinasi ctrl+u di keyboard komputer/laptop. Apabila program sudah berhasil terupload akan muncul pesan Done Uploading dibagian bawah software, dan karena program diatas merupakan program Blink. Maka akan ada salah satu LED yang berkedip-kedip di papan arduino kalian.

Kemudian apabila muncul pesan error di software Arduino IDE berarti terjadi masalah, seperti port Arduino tidak terhubung dengan benar atau terjadi error saat upload program. Kalian harus pastikan:

1. Kalian memilih port yang benar.

Port

2. Kalian sudah memilih jenis papan Arduino yang sesuai dengan Arduino yang sedang kalian gunakan saat ini, misalnya saya yang menggunakan Arduino Uno.

Arduino IDE Uno

Untuk bahasa pemograman dari Arduino IDE ini sangat mirip bahasa C yang digunakan pada AVR, akan tetapi lebih disederhanakan lagi. Kemudian dengan bantuan dari library yang tersedia dimana-mana Arduino jadi lebih mudah untuk dipelajari dan lebih fleksibel untuk digunakan dalam membuat projek otomasi apapun. Begitu juga untuk membuat robot, sangat dimungkinkan sekali.

Posting Komentar untuk "Pemrograman Arduino Dengan Arduino IDE"